PENBPR18 – Dalam rangka memperingati HUT ke-62 Kostrad tahun 2023, Brigif Para Raider 18/Trisula melaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah yang diselenggarakan Divisi Infanteri 2 Kostrad, bertempat di Mall Malang Town Square (Matos), Klojen, Malang. Selasa (28/02).
Kasbrigif Para Raider 18/Trisula Letkol Inf Ari Widyo Prasetyo, S. Sos. Dalam keterangannya menyampaikan bahwa selain dalam rangka memperingati HUT ke-62 Kostrad tahun 2023 “Disiplin, Militan, Profesional dan Dicintai Rakyat”, kegiatan sosial donor darah ini merupakan wujud nyata partisipasi Brigif Para Raider 18/Trisula dalam mewujudkan kepedulian kepada saudara kita yang membutuhkan darah.
Tambah Kasbrigif, TNI selain sebagai alat pertahanan negara yang lahir dari rakyat, berjuang bersama rakyat dan juga berkewajiban untuk membantu kesulitan masyarakat. Hal tersebut di buktikan dalam bentuk kegiatan kemanusiaan bhakti sosial donor darah yang yang nantinya akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan transfusi darah.
“Semoga kegiatan donor darah di kalangan prajurit terus membudaya, karena selain dapat membantu kesulitan orang lain ternyata sangat baik bagi kesehatan. Selain itu sesuai dengan nilai-nilai yang tertuang dalam Delapan Wajib TNI, yakni prajurit harus menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.” Pungkas Kasbrigif.